Jenis dan Kelas BTS
Dalam istilah BTS juga dikenal berbagai pembagian kelas. Semisal untuk penempatan BTS, dibagi kedalam kelas indoor dan outdoor. Umumnya perangkat BTS ini yang terdapat di dalam shelter dan mall-mall.
Kelebihan BTS Indoor :
• spesifikasi desain yang lebih ramping atau simpel, dan relatif lebih awet karena ditempatkan di dalam ruangan.
Kelemahan BTS Indoor :
• harus dilengkapi AC (Air Conditioner) sebagai pendingin
• Rentang suhu yang dapat diterima komponen BTS antaa -5 hingg 55 derajat celcius
BTS outdoor. Perbedaan biasanya hanya pada rack, tapi isi module-nya hampir sama dengan BTS indoor.
KelebihanBTS outdoor :
• mempunyai spesifikasi tidak memerlukan ruangan khusus
• Dapat ditempatkan pada dinding (wall mounted), terowongan, dan pinggir jalan
• Sifatnya yang lebih fleksibel
Kelemahan BTS outdoor:
• desain yang lebih besar dan berat
Kemampuan BTS juga dipengaruhi kapasitas yang tersedia. Kapasitas dalam hal ini menyangkut daya tampung Trx (Tranceiver) atau frekuensi. Biasanya dalam satu tower BTS terdiri dari 3 cell. Jika 1 cell memiliki 3 Trx, dimana 1 Trx tersebut memiliki 8 time slot. Artinya time slot inilah yang digunakan oleh subscriber atau pelanggan untuk melakukan komunikasi selular. Dari 8 time slot, 1 time slot khusus digunakan untuk signaling yang berfungsi untuk
membawa informasi tentang parameter cell. Sisanya tujuh time slot biasa digunakan untuk komunikasi voice dan GPRS. Jadi satu cell yang memiliki tiga Trx (3 x 8 slot) – 1 time slot, artinya terdapat 23 time slot yang bisa digunakan komunikasi oleh 23 pelanggan secara bersamaan. Singkatnya 69 percakapan suara dapat di cover bersamaan oleh 1 tower BTS dengan 3 cell yang ada.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar